Notification texts go here Contact Us Buy Now!

Cara Mudah Mengembalikan Pengaturan Awal Photoshop

Joe Ajat
Cara mudah mengembalikan settingan Awal (Default) Adobe Photoshop,- Bagi anda yang suka dengan Editing khususnya Edit Gambar/photo pastinya anda tidak asing mendengar kata Photoshop, tidak heran memang karena software ini adalah software terbaik dan paling populer didunia sebagai software Edit Foto atau gambar. Alasan banyak yang menggunakan adobe photoshop adalah karena software ini memberikan tools yang bermanfaat dalam menyempurnakan gambar mulai dari cut, tempel, membuat gambar transparan, dan masih banyak lagi lainnya.

Baca: Cara membuat Pas Foto  2x3, 3x4 dan 4x6 dengan photoshop

Walaupun phostohop banyak digunakan sebagai software untuk mengedit gambar, namun sebenarnya photoshop tidak cocok digunakan bagi pemula dikarenakan banyak sekali tools yang harus diketahui serta penggunaanya tidak segampang yang dikira. walaupun begitu jika anda bersunguh-sungguh dalam mempelajari photoshop lama kelamaan pasti bisa dan mengerti cara kerja tools pada photoshop. Namun biasanya saat kita baru belajar mengoperasikan photoshop banyak hal yang belum kita ketahui membuat kita sangat khawatir, salah satunya adalah kita tidak sengaja menghilangkan beberapa layout/tata ruang dalam adobe photoshop.

Tentunya bila hal ini terjadi pada pengguna adobe photoshop yang masih pemula pastinya akan membuat perasaan menjadi khawatir jika tidak bisa mengembalikan pengaturan tersebut, terlebih lagi bila sedang dalam proses pengerjaan haduuh semakin membuat tidak tenang. Jika anda mempunyai masalah tersebut tentunya berbagi cara dilakukan untuk mengembalikanya dan akhirnya anda berakhir pada postingan saya kali ini. nah jika masalahnya seperti itu silahkan ikuti saja tutorial dibawah ini.

Cara Mengembalikan Setingan Awal (Default) Adobe Photoshop


Sebelumnya untuk tutorial ini saya menggunakan adobe photoshop CS 6, dan bila anda menggunakan adobe photoshop versi lain mungkin sama saja. ok langsung saja berikut tutorialnya.

1. Pertama silahkan buka Adobe photoshop yang ingin dikembalikan ke pengaturan awal.
2. Kemudian perhatikan tulisan di pojok kanan atas pada adobe photoshop anda, di situ biasanya terdapat tulisan yang berbeda-beda, untuk adobe photoshop saya bertulisakan "Essentials". ingat tulisan tersebut baik-baik.


3. Jika udah langkah selanjutnya pilih menu windows pada adobe phostohop anda lalu pilih "Workspace".
4. Pada menu workspace pilih lagi "Reset Essentials" atau sesuai seperti nama di photohop anda pada langkah nomer 2.


Note: Jika pada adobe photoshop anda tidak seperti cara diatas silahkan lakukan seperti cara tersebut namun sedikit berbeda pada perintahnya, mungkin seperti Klik Menu Window >> Workspace >> Default Workspace.

Nah dengan begitu adobe photoshop anda yang sebelumnya berantakan akan menjadi default atau kembali seperti semula, sekian tips yang dapat saya bagikan dan terima kasih.

Post a Comment

Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.